Rena Asela Tak Gentar Jumpa Adriyanti Firdasari

Sirkuit Nasional ‐ Created by

Rena Asela, tunggal putri asal PB Djarum yang baru saja naik tingkat ke kelompok dewasa akan berjumpa unggulan empat, Adriyanti Firdasari di babak dua Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Sulawesi Selatan Open 2014.

Rena melaju ke babak dua usai mengalahkan Tays Rona dari Citra Raya Unesa. Ia mengaku permainan lawan sudah terbaca sehingga pertandingan dapat ia akhiri dengan kemenangan dua game langsung, 21-12 dan 21-13.

"Dia dasarnya pemain ganda, arah pukulannya sudah kebaca. Jadi, saya lebih bisa ngontrol permainan," sahutnya.

Langsung berjumpa Firda di babak dua, Rena tak gentar. Ia tidak merasa terbebani karena baru saja naik tingkat ke dewasa sehingga tak dipatok target khusus dan dapat bermain lebih lepas. Namun, ia tetap akan berusaha memberikan hasil maksimal.

"Takut sih engga tapi karena lawan pemain senior, jadi mainnya harus beda. Dia banyak mainin bola-bola turun. Minimal saya coba buat balikkin bola-bola dia dulu," lanjutnya.

Rekan se-klubnya, Intan Dwi Jayanti yang sama-sama baru naik tingkat ke kelompok dewasa juga berhasil melangkah ke babak dua tanpa kesulitan. Intan menang 21-14 dan 21-13 dari pemain PBSI Konawe Utara, Sesaria.

"Awalnya saya masih belum yakin. Sempat kebawa permainan dia juga dan malah kecolongan beberapa poin. Tapi setelah bermain lebih percaya diri, akhirnya bisa menang," papar Intan.

Intan mengaku mendapatkan suasana baru dengan bermain di kelompok dewasa. Saat ini, ia masih dalam tahap adaptasi. Di babak dua, Intan akan bertemu unggulan kedelapan, Elizabeth Purwaningtyas.

"Gak gampang lawan pemain dewasa karena permainan mereka lebih matang. Saya masih menyesuaikan diri dan akan berusaha main maksimal," ungkapnya.

Sementara Arinda Sari Sinaga gagal mengikuti kesuksesan rekan-rekannya. Arinda takluk di tangan Rena Suwarno asal Jaya Raya Jakarta, 23-21 dan 21-13.

Babak dua tunggal dewasa putri Djarum Sirnas Sulawesi Open 2014 akan digelar Rabu besok, (5/3) di GOR Sudiang, Makassar. Di babak dua ini, para pemain unggulan yang mendapat bye di babak pertama akan mulai turun berlaga. Diantaranya Febby Angguni, Ana Rovita, Dinar Dyah Ayustine, Tike Arieda, Ganis Nur Ramadhani, dan Yeni Asmarani.