Malaysia Open 2023 - Ana/Tiwi Lewati Babak Pertama

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Humas PP PBSI)
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Kuala Lumpur | Kemenangan diraih ganda putri Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Ana/Tiwi) pada babak 32 besar Malaysia Open 2023, Selasa (10/1) pagi. Mereka sukses mengalahkan Margot Lambert/Anne Tran dari Prancis dengan dua gim langsung 21-16, 21-15 dalam tempo 32 menit, pada pertandingan yang digelar di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, tersebut.

"Senang bisa menang di partai pembuka, tapi harus lebih baik di pertandingan selanjutnya. Kami harus bisa bermain lebih baik dan lebih siap lagi. Permainan kami harus lebih bervariasi dan harus bisa mengontrol arah angin," ujar Ana, melalui siaran pers Humas PP PBSI.

Dengan kemenangan ini, Ana/Tiwi melaju ke babak 16 besar dan bertemu Chen Qing Chen/Jia Yi Fan. Unggulan teratas dari China itu menang pada babak pertama dengan straight games 21-11, 21-14 atas Debora Jille/Cheryl Seinen (Belanda)

Menanggapi lawan berat yang akan dihadapi pada babak selanjutnya, Ana menyatakan, "Besok kami akan melawan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan asal China. Kami besok akan main tanpa beban dan tidak boleh ada rasa takut duluan."

"Harus berani lawan mereka," demikian Ana.