(Dubai Superseries Finals 2017) Tai Tzu Ying dan Kidambi Srikanth Gagal ke Semifinal

Tai Tzu Ying Saat Berlaga di Indonesia Open Superseries Premier 2017.
Tai Tzu Ying Saat Berlaga di Indonesia Open Superseries Premier 2017.
Internasional ‐ Created by RR

Banyak kejutan yang terjadi di turnamen superseries pamungkas milik BWF edisi 2017. Kali ini giliran dua pebulutangkis dari sektor tunggal yakni Kidambi Srikanth (India) dan Tai Tzu Ying (Taiwan) yang harus mengubur mimpi mereka untuk bisa terus melaju usai terhenti pada fase penyisihan turnamen BWF Superseries Finals 2017 yang saat ini sedang berlangsung di Dubai, Uni Emirat Arab.

Kejutan tersebut bukan tanpa alasan, Tai Tzu Ying dan Kidambi Srikanth menyandang predikat sebagai tunggal putra dan tunggal putri tersukses di pagelaran superseries milik BWF sepanjang 2017. Tai Tzu Ying mampu meraih lima gelar superseries sepanjang tahun 2017 sementara Kidambi Srikanth dengan raihan 4 gelar juara. Keduanya pun menjadi salah satu pemain yang difavoritkan menjadi juara di nomor mereka masing-masing. Namun, keduanya justru harus berakhir antiklimaks usai tersisih pada fase awal.

Kidambi Srikanth.

Kidambi Srikanth yang tergabung dalam grup B tunggal putra harus mengalami dua kekalahan. Pada laga pertama, ia harus menelan kekalahan dari sang juara dunia, Viktor Axelsen (Denmark), dengan skor 13-21, 17-21. Dan pada laga kedua, pebulutangkis berusia 24 tahun itu harus mengakui keunggulan Chou Tien Chen (Taiwan) dua game langsung dengan skor 18-21 dan 18-21.

Kidambi Srikanth masih menyisakan satu pertandingan lagi yakni melawan Shi Yuwi (Tiongkok) pada Jumat (15/12) pukul 7 malam waktu Dubai atau sekitar pukul 16.00 WIB. Namun, apapun hasil yang diraihnya nanti tidak akan meloloskannya ke semifinal.

Tai Tzu Ying sebenarnya berpeluang untuk lolos ke semifinal. Ia berhasil meraih kemenangan pada laga pertama melawan Chen Yufei (Tiongkok) dengan skor 15-21, 21-12 dan 21-17 namun pada laga kedua ia harus menelan kekalahan dari Ratchanok Intanon (Thailand) dengan skor akhir 21-18 dan 21-17. Nasib peraih gelar juara edisi 2014 dan 2016 tersebut ditentukan dengan hasil pertandingan antara Chen Yufei vs Ratchanok Intanon. Jika Intanon mampu mengalahkan Chen Yufei, maka Tai Tzu Ying masih berpeluang untuk lolos.

Namun, keberuntungan nampaknya belum berpihak padanya. Chen Yufei secara luar biasa mampu menaklukkan Ratchanok Intanton pada pertandingan yang berlangsung siang tadi, Jumat (15/12), dengan skor 21-18, 13-21 dan 21-18. Dengan hasil tersebut, Ratchanok dan Chen Yufei pun berhak lolos ke semifinal. Sementara itu Tai Tzu Ying masih menyisakan satu pertandingan lagi melawan Sung Ji Hyun. Namun apapun hasil yang diraihnya tidak akan berpengaruh apapun lagi.