Waspadai Tiket Palsu DIOSSP 2013

Indonesia Open ‐ Created by

Gelaran Djarum Indonesia Open Super Series Premier (DIOSSP) 2013 berlangsung begitu meriah. Karena itu, penyelenggara wasapadai beredarnya tiket palsu di Istora Senayan sejak hari pertama penyelenggaraan.

Kordinator tiket Djarum Indonesia Open Super Series 2013 Irene menuturkan, beredarnya tiket palsu selama event tahunan ini berlangsung sangat memungkinkan. Karena itu, pihaknya menghimbau agar penonton membeli tiket di agen resmi yang ditunjuk langsung penyelenggara.

"Kemungkinan munculnya tiket palsu itu ada, alangkah baiknya apabila membeli tiket ditempat resmi yang sudah kita tentukan seperti blibli.com dan ticket box yang tersedia di area," pinta Irene.

Sebagai antisipasi, penyelenggara juga mempunyai alat untuk mengecek keaslian tiket. Hal itu dilakukan untuk bisa meminimalisir tiket palsu yang beredar.

Selama gelaran event yang bertajuk Pride of The Nation ini, panitia menyiapkan kurang lebih 1000 tiket setiap harinya. Tiket-tiket tersebut. terbagi dalam tiga kategori yaitu, VVIP, Kelas 1 dan Kelas 2. Pastinya, jumlah tiket telah disesuaikan dengan kapasitas Istora.

"Tiket yang kita siapkan sesuai dengan kapasitas Istora. Untuk harga, berkisar mulai Rp 5000 hingga Rp 20.000," jelasnya.

Kemungkinan, dalam beberapa hari kedepan harga tiket itu akan beranjak naik sejalan dengan pertandingan yang digelar. Terutama menjelang partai final, Sabtu (15/6) dan Minggu (16/6).

"Wajar kalau ada kenaikan harga tiket menjelang final. Untuk saat ini animo penonton masih biasa saja. Mereka biasanya datang tergantung dari siapa yang bertanding, kalau yang bertanding terkenal pasti ramai," pungkasnya.