Sirnas Surabaya Ajang Persiapan Sambut Kejurnas

Sirkuit Nasional ‐ Created by

Rupanya, selain menjadi ajang kompetisi bergengsi bulutangkis tanah air, Djarum Sirkuit Nasional (Sirnas) Jawa Timur Open 2013 juga menjadi ajang persiapan para atlet untuk menyambut Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PB PBSI di Bali, 26-30 November mendatang.

"Jadwal penyelenggaraan Kejurnas berdekatan dengan Sirnas Surabaya sehingga para atlet pun berkesempatan untuk melakukan persiapan sekaligus mengumpulkan poin," ujar Ketua Bidang Turnamen dan Perwasitan PB PBSI Eddyanto Sabarudin.

Beberapa peserta Sirnas Surabaya memang akan ikut serta di Kejurnas. Diantaranya Tike Arieda Ningrum, Fitriani, Ganis Nurrahmandani, Fauzi Adnan, dan Febriyan Irvanaldi. Sementara Alamsyah Yunus absen di Kejurnas untuk mengikuti kejuaraan bulutangkis di Vietnam.

"Kemarin setelah ikut Kejurda belum sempat latihan pukulan lagi, jadi masih kaku. Di Sirnas Surabaya ini sekalian pemanasan lagi," jelas Fitriani.

Rencananya, Kejurnas PBSI di Bali juga akan diramaikan oleh atlet Pelatnas. Diantaranya Adriyanti Firdasari, Linda Weni Fanetri, Hera Desi Ana, Hanna Ramdhini, dan Ruselly Hartawan di tunggal putri. Di tunggal putra ada Thomi Azizan Mahbub dan Bayu Pangisthu. Sementara di sektor ganda ada Ade Yusuf/Wahyu Nayaka, Arya Maulana/Kevin Sanjaya, Ronald Alexander/Selfanus Geh, Maretha Dea Giovani/Melvira Oklamona, dan Melati Daeva/Rosyita Eka Putri.