Thailand Masters 2024 - Enam Wakil Indonesia di Perempat Final

Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (Humas PP PBSI)
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Jakarta | Sebanyak enam wakil akan berlaga di perempat final turnamen bulu tangkis Thailand Masters 2024, Jumat (2/2), di Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand. Satu tiket semifinal sudah dipastikan menjadi milik ganda campuran "Merah Putih", setelah tercipta laga sesama pasangan Indonesia di babak delapan besar turnamen level BWF World Tour Super 300.

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati akan menantang unggulan keempat Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja. Dalam catatan head-to-head, Dejan/Gloria unggul satu kemenangan atas Rehan/Lisa.

Indonesia juga memiliki dua wakil di nomor ganda putri, yaitu Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Sementara, ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri maju ke babak ketiga tanpa bertanding, setelah Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol asal Korea Selatan memutuskan mundur karena cedera. Juara All England 2022 itu akan bertemu wakil Taiwan, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan, di perempat final.

Bagas/Fikri unggul 2-3 ats Lee/Yang dalam rekor pertemuan.

Sementara, Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor tunggal putri. Ia berjumpa dengan pebulu tangkis India, Ashmita Chaliha, di babak delapan besar. "Saya harus mempersiapkan mental dan pikirannya untuk menghadapi pertandingan besok. Saya akan melihat dulu cara lawan bermain dan kemudian disiapkan bagaimana cara menghadapinya," tanggap Ester melalui keterangan pers Humas PP PBSI, Kamis (1/2).

Berikut jadwal tanding para wakil Indonesia di babak delapan besar Thailand Masters 2024, Jumat (2/2):

Lapangan 1

  • Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India/6) vs. Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi (Indonesia/4)
  • Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum (Indonesia) vs. Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (Thailand/2)

Lapangan 2

  • Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia/4) vs. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia)

Lapangan 3

  • Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan (Taiwan) vs. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia/2)
  • Ester Nurumi Tri Wardoyo (Indonesia) vs. Ashmita Chaliha (India)