[Audisi Umum 2015] Lius Pongoh Buka Audisi Djarum Di Kudus

Lius Pongoh
Luar Arena ‐ Created by DS | EP

Bertempat di Gor Djarum Jati Kudus, Selasa (1/9) pagi, para peserta audisi ke-9 pun berkumpul di halaman depan. Mereka berdatangan dari berbagai penjuru kota, bahkan daerah demi mengikuti audisi terakhir di tahun ini.

Tepat pukul 08:00 Wib, para peserta pun dipersilahkan memasuki lapangan GOR Djarum ini. Setelah dipersilahkan para peserta berbaris, panitia pun memperkenalkan 15 legenda bulutangkis sebagai juri pencari bakat. Mereka ini adalah Liem Swie King, Hadiyanto, Eddy Hartono, Hariyanto Arbi, Lius Pongoh, Hastomo Arbi, Denny Kantono, Fung Permadi, Heryanto Saputra, Johan Wahyudi, Christian Hadinata, Bobby Ertanto Kurniawan, Simbarsono Susanto, Maria Kristin, Sigit Budiarto dan Kartono Hari Atmanto.

Sebelum audisi ini di mulai, Lius Pongoh pun mewakili para juri pencari bakat membuka audisi dan sekalian menjelaskan beberapa peraturan dan beberapa penilai untuk maju ketahap kedua nanti. Lius pun mengatakan keputusan juri nanti, tidak bisa diganggu gugat dan mengenai kriteria kaca mata juri. Peserta yang lolos ketahap kedua nanti, dinilai dari cara bermain peserta, cara bertanding, keuletan bermain dan usaha bertahan di lapangan.

Dari 913 peserta nantinya, dibagi berdasarkan kelompok dan kategori umur. Di kategori U 15 Putra terkumpul 197 peserta dan U 13 putra lebih banyak jumlahnya yaitu 421. Kemudian di kategori U 15 putri ada 71 peserta dan U 13 putri berjumlah 200 peserta. Sisanya adalah kelompok U 17 berjumlah 24 peserta, 18 peserta untuk putra dan 6 peserta untuk putri.