Orléans Masters 2023 - Indonesia Pastikan Satu Ganda Putri ke Semifinal

Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari (Djarum Badminton)
Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari (Djarum Badminton)
Internasional ‐ Created by EL

Jakarta | Satu tempat di babak empat besar ganda putri Orléans Masters 2023 dipastikan menjadi milik wakil Indonesia, setelah tercipta laga sesama pasangan "Merah Putih". Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto akan menantang unggulan teratas Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, dalam pertandingan semifinal yang digelar pada Jumat (7/4) di Palais des Sports, Orléans, Prancis.

Ana/Tiwi --sapaan akrab Febriana dan Amalia-- melaju ke semifinal turnamen level BWF World Tour Super 300 ini berkat kemenangan atas pasangan asal dua negara berbeda, Malena Norrman/Lia Salehar (Swedia/Slovenia). Mereka menang straight games 21-8, 21-10 dalam tempo 26 menit.

Kemudian, Lanny/Ribka menyusul rekan senegaranya itu seusai melalui laga ketat melawan unggulan kelima dan wakil tuan rumah, Margot Lambert/Anne Tran. Lanny/Ribka membutuhkan waktu selama 68 menit untuk memenangi laga tiga gim dengan skor 21-19, 14-21, 21-19. "Kunci kemenangan kami hari ini adalah main lebih safe dan sabar saja," komentar Ribka, melalui keterangan pers Humas PP PBSI.

"Di gim pertama kami lebih enak ya mainnya karna tidak gampang mati sendiri. Di gim kedua kami mainnya malah banyak error, padahal lawan juga tidak berbeda polanya dengan gim pertama. Jadi lawan pun percaya dirinya naik, Di gim ketiga kami sempat ketinggalan, tapi saya sama Lanny juga tidak mau menyerah begitu saja. Jadi lebih fokus sama satu poin demi satu poinnya." Ribka, menjelaskan.

Namun, ganda putri Indonesia lainnya, Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose, gagal mengikuti jejak Ana/Tiwi dan Lanny/Ribka. Trias/Rachel kalah straight games 19-21, 11-21 dari Chloe Birch/Lauren Smith, wakil Inggris yang menempati unggulan ketujuh.