Malaysia Open 2026 - Putri KW Fokus Persiapan Fisik

Putri Kusuma Wardani (Humas PP PBSI)
Putri Kusuma Wardani (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Jakarta | Persiapan fisik menjadi fokus utama bagi tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, menjelang keberangkatannya ke Malaysia untuk mengikuti Malaysia Open 2026, 6-11 Januari, di Axiata Arena, Kuala Lumpur. Selama lebih dari satu pekan, porsi latihan fisik mendominasi program persiapan Putri untuk menghadapi lawan-lawan tangguh pada turnamen bulu tangkis level BWF World Tour Super 1000 ini.

"Setelah World Tour Finals berakhir, saya pengin refresh dulu untuk memulihkan kondisi fisik dan pikiran. Pelatih memberi saya libur beberapa hari dan Alhamdulillah sudah kembali fresh," tutur Putri melalui siaran pers Humas PP PBSI, Minggu (4/1) pagi WIB.

"Persiapan kurang lebih sepuluh hari berjalan cukup baik," Putri, menambahkan.

Pada awal masa latihan, pemain peringkat ke-6 dunia itu fokus meningkatkan kondisi fisik dengan program latihan yang diperberat. Namun, dalam dua hari terakhir, fokus latihan bergeser lebih pada pengasahan teknik guna mematangkan persiapannya menghadapi turnamen. "Cukup deg-degan karena memulai lagi dari awal. Tapi besok pertandingan di Malaysia, pembuka, pengin bisa bermain enak buat membuka awal tahun," ungkapnya.

Berdasarkan hasil undian sementara, Putri tercatat sebagai unggulan keenam dan akan berhadapan dengan wakil Jepang, Manami Suizu, di babak pertama. 

Sementara itu, tim bulu tangkis Indonesia bertolak ke Kuala Lumpur pada Minggu (4/1) pagi dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.