Korea Masters 2025 - Ubed Tersisih

Moh. Zaki Ubaidillah (Humas PP PBSI)
Moh. Zaki Ubaidillah (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Iksan | Pemain bulu tangkis tunggal putra Indonesia, Moh. Zaki Ubaidillah, gagal melampaui babak delapan besar Korea Masters 2025. Ubed, sapaannya, kalah dua gim langsung 19-21, 18-21 dari pemain Jepang, Shogo Ogawa, dalam pertandingan yang berlangsung di Wonkwang University Cultural and Sports Center, Iksan, Jeonbuk State, Korea Selatan, Jumat (7/11).

Ubed mengaku kehilangan fokus dan konsentrasi di gim pertama, sehingga keunggulan yang sudah didapatnya terkejar dan membuat kepercayaan diri Ogawa meningkat. "Keunggulan dari lawan hari ini mainnya rapi, jarang mati sendiri, dan pertahanannya rapat, jadi sulit ditembus dan saya jadi agak goyah," tuturnya melalui keterangan pers Humas dan Media PP PBSI.

Pemain berperingkat ke-59 dunia itu mengawali Korea Masters 2025 dengan kemenangan atas Huang Ping-Hsien asal Taiwan. Ia menang dua gim 21-11, 21-16. Ubed mencapai babak delapan besar setelah memenangi laga di babak kedua atas wakil Sri Lanka, Viren Nettasinghe, melalui tiga gim 21-16, 16-21, 21-14 dalam tempo 68 menit.

Ia pun meluapkan rasa kecewa lantaran gagal meraih hasil yang diharapkan, tetapi tetap bersyukur dapat menembus perempat final pada turnamen BWF World Tour Super 300 tersebut. "Evaluasi saya untuk ke depannya dari segi pikirannya aja yang perlu ditingkatkan agar lebih yakin," pungkasnya.

Seusai laga di Iksan, Ubed dijadwalkan bertanding pada turnamen bulu tangkis level BWF World Tour Super 500 Kumamoto Masters Japan 2025, 11-16 November, di Kumamoto, Jepang. Berdasarkan hasil drawing sementara, Ubed mengawali turnamen melalui babak kualifikasi dan bertemu dengan wakil tuan rumah, Koo Takahashi.