Hong Kong Open 2025 - Semifinal Hasil Terbaik

Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil (Humas PP PBSI)
Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil (Humas PP PBSI)
Internasional ‐ Created by EL

Hong Kong | Semifinal menjadi pencapaian terbaik Indonesia pada Hong Open 2025 dan juga bagi Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil di turnamen bulu tangkis level BWF World Tour Super 500. Ganda campuran "Merah Putih" itu gagal meredam laju Guo Xin Wa/Chen Fang Hui asal China, dalam laga semifinal yang berakhir dengan skor 18-21, 12-21, Sabtu (13/9) malam, di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong.

Adnan/Indah membuka gim pertama dengan meyakinkan setelah mencatatkan tiga poin beruntun dan unggul 5-1. Namun, momentum itu tak bertahan lama setelah Guo/Chen bangkit dan menyamakan kedudukan 9-9. Dua poin berikutnya yang diraih oleh pasangan juara All England 2025 itu untuk berbalik memimpin 11-9 saat interval gim pembuka dalam tempo tujuh menit

Usai interval, Adnan/Indah, yang kini berperingkat ke-33 dunia, perlahan bangkit dan membuat skor sama kuat 12-12. Namun, dengan Guo yang tampil kokoh di lini belakang, lalu Chen yang selalu sigap dalam menguasai permainan depan net, membuat pasangan negeri "Tirai Bambu" itu kembali unggul, dengan keunggulan terbesar 19-14. Mereka akhirnya menutup gim pertama dengan kemenangan 21-18, setelah mengantongi empat game point.

Di gim berikutnya, kedua pasangan saling kejar-mengejar poin dengan selisih tak lebih dari dua poin hingga mendekati interval. Namun, Guo/Chen berhasil menutup paruh pertama gim kedua dengan keunggulan 11-6. Selepas jeda, upaya Guo/Chen untuk meningkatkan tempo permainan dan tampil lebih agresif mebuahkan hasil dengan perolehan lima poin beruntun yang membawa mereka unggul jauh 16-7.

Di saat Guo/Chen tampil solid, Adnan/Indah justru kesulitan keluar dari tekanan. Mereka acapkali melakukan kesalahan sendiri, seperti pengembalian tersangkut di net dan pukulan panjang yang melebar ke luar arena pertandingan. Perolehan poin di pengujung gim ini pun cukup jauh, ketika Guo/Chen memiliki 10 match point. Akhirnya, pasangan peraih titel runner-up Indonesia Masters 2025 itu menutup gim kedua dengan kemenangan 21-12.