Tuan Rumah Berharap Wakilnya Bisa Tembus 8 Besar

Abdulah Fadri Auli
Sirkuit Nasional ‐ Created by AH

Lampung, - Persaingan di ajang Djarum Sirkuit Nasional (Djarum Sirnas) Li Ning Lampung Open 2016 yang akan dimulai besok Senin, (18/7) hingga Sabtu, (23/7) mendatang, nampaknya bakal berlangsung sengit. Pasalnya, selain hadirnya atlet-atlet top yang sudah sering Malang melintang di arena Sirnas, di Djarum Sirnas kali ini pun juga di ikuti oleh beberpa atlet luar negereri seperti dari Slovakia, India, dan Belgia.

Selain itu, beberapa wakil dari beberapa Provinsi pun, nampaknya bakal menjadi ancaman di turnamen berhadiah total Rp 260 juta ini. Beberapa wakil dari Pelatprov Lampung misalnya. 9 wakilnya merupakan tim yang akan mewakili Provinsi Lampung di ajang Pekan Olah National (PON) Jawa Barat 2016 bulan September mendatang.

Seperti yang disampaikan Abdulah Fadri Auli selaku Ketua Pengprov PBSI Lampung, dalam sambutannya pada acara konferensi Pers di GOR Saburai Sore tadi, Minggu (17/7) menyampaikan bahwa 9 atlet asal Peltprov Lampung siap bersaing, dan ditargetkan ada yang mampu menembus babak delapan besar.

"Lampung sendiri mengirimkan sebanyak 46 atlet. 9 diantaranya merupakan atlet binaan Pelatprov Lampung yang dipersiapkan untuk PON nanti. Target Pelatprov Lampung sendiri berharap ada yang tembus 8 besar. Mungkin bisa kita andalkan di nomor tunggal dewasa putri, dan tunggal dewasa putra. Semoga mereka bisa tampil maksimal," ungkap Abdulah.

Selain itu, Abdulah pun menghimbau bagi masyarakat Lampung khususnya bisa turut serta mensukseskan turnamen ini, dengan dara datang Dan menyaksikan pertandingan secara langsung ke GOR Saburai mulai besok, Senin (18/7) hingga Sabtu (23/7) mendatang.

"Kami sudah berusaha semaksimal mungkin untuk turnamen ini. Dan kami pun berharap masyarakat Lampung bisa turut serta mensukseskan acara ini, dengan bisa menyaksikan secara langsung setiap harinya ke GOR Saburai secara gratis," pungkasnya.