Tantangan Berat Dua Ganda Putri Indonesia di Babak 16 Besar

Febby Valencia Dwijayanti Gani/Yulfira Barkah (Indonesia) menyambut pengembalian. (Copyright: Badmintonphoto | Courtesy of BWF)
Febby Valencia Dwijayanti Gani/Yulfira Barkah (Indonesia) menyambut pengembalian. (Copyright: Badmintonphoto | Courtesy of BWF)
Internasional ‐ Created by Bimo Tegar

Jakarta | Febby Valencia Dwijayanti Gani/Yulfira Barkah dan Nita Violina Marwah/Putri Syaikah mampu mengamankan tempat di babak 16 besar Orleans Masters 2021 BWF Tour Super 100. Namun, tantangan berat sudah menanti mereka pada laga berikutnya. Nita/Putri bakal bentrok dengan unggulan kedua asal Bulgaria, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva. Sedangkan Febby/Yulfira sudah ditunggu ganda putri nomor 18 dunia, Selena Piek/Cheryl Seinen dari Belanda.

Febby/Yulfira belum memiliki peringkat dunia karena baru dipasangkan pada turnamen ini. Meski harus berhadapan dengan unggulan keenam, namun mereka optimistis bisa memberikan permainan terbaiknya. “Kami mau memberikan yang terbaik di turnamen ini. Saya sendiri sangat senang karena bisa kembali bertanding apalagi dengan pasangan baru,” ujar Febby Valencia Dwijayanti Gani kepada Djarumbadminton.com.

Sebelum dipastikan lolos ke 16 besar Orleans Masters 2021 BWF Tour Super 100, Febby/Yulfira berhasil mengemas kemenangan dengan skor cukup telak, 21-9 dan 21-13 atas ganda putri India, Anto Agna/Ashna Roy pada pertandingan yang berlangsung di Palais des Sports, Prancis, Rabu (24/3) waktu setempat.

Walau menang dengan skor nyaman, namun Febby mengaku masih mengalami sedikit kendala. “Secara permainan sih sudah enak. Hanya di pertandingan tadi, kadang bolanya (shuttlecock, red) gak kelihatan karena silau lampu di lapangan,” ungkap pebulutangkis binaan PB Djarum Kudus itu.

“Saya juga merasa masih ada kendala lainnya. Di pertandingan tadi, ada beberapa bola (pengembalian) yang enak, tapi masih gampang mati sendiri. Semoga bisa segera diperbaiki dan tampil lebih baik lagi untuk pertandingan selanjutnya,” lanjut Febby menambahkan.

Sementara itu, Nita/Putri tidak perlu bersusah payah untuk mendapatkan tiket ke babak 16 besar Orleans Masters 2021 BWF Tour Super 100. Pasangan nomor 66 dunia itu otomatis menang setelah lawan mereka, Kilasu Ostermeyer/Franziska Volkmann memutuskan mundur.

Indonesia sendiri sejatinya berpeluang mengirimkan tiga wakilnya ke babak 16. Sayangnya, pasangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi harus mundur dari turnamen karena dinyatakan positif Covid-19 setelah menjalani tes swab PCR pada Senin (22/3) lalu. Untuk itu, sesuai regulasi yang berlaku, Febriana/Amalia pun harus menjalani karantina mandiri selama 10 hari.